Mojokerto, 27 Agustus 2024. SMK Negeri 1 Sooko Kabupaten Mojokerto melakukan kegiatan sosialiasi UKBI atau Uji Kemahiran Bahasa Indonesia kepada seluruh warga sekolah yaitu Bapak/ Ibu guru dan seluruh peserta didik kelas X, XI, XII di gedung F. Kegiatan ini bertujuan untuk memberi wawasan tentang pentingnya program tes uji kemahiran bahasa Indonesia. Kegiatan ini dilakukan pukul 12.00-15.30. Tujuan dari kegiatan ini ialah untuk mengarahkan peserta didik dan Bapak/Ibu guru untuk melakukan kegiatan UKBI secara daring.
UKBI sendiri merupakan sarana uji untuk mengukur tingkat kemahiran seseorang dalam berbahasa Indonesia, baik lisan maupun tulis. UKBI terdiri atas lima seksi, yaitu Seksi I Mendengarkan, Seksi II Merespons Kaidah, dan Seksi III Membaca, Seksi IV Menulis, dan Seksi V Berbicara yang dilaksanakan secara daring. Manfaat dari UKBI adalah ntuk meningkatkan kualitas bahasa Indonesia serta penggunaan dan pengajarannya, tetapi juga untuk memupuk sikap positif dan rasa bangga bangsa Indonesia terhadap bahasanya. Masyarakat dapat memanfatkan UKBI untuk memetakan kemahiran berbahasa Indonesia, terutama dalam kemampuan membaca, menulis, mendengarkan, dan berbicara. Meski ujian ini bukan menjadi kewajiban untuk diikuti, banyak manfaat dan keunggulan yang bisa diperoleh.